Jelang Ops Lilin Maung 2021, Ditpolairud Polda Banten Dirikan Tenda di Pelabuhan Merak
Cilegon,Jurnallbhlpkpkn.com-Menjelang pelaksanaan Ops Lilin Maung 2021, Ditpolairud Polda Banten dirikan tenda di Dermaga 1 Pelabuhan Merak.
Tenda tersebut akan digunakan untuk tempat standby seluruh personel Ditpolairud Polda Banten pada saat pengamanan Natal dan Tahun Baru 2022.
Saat dikonfirmasi, Dirpolairud Polda Banten Kombes Pol Giuseppe Reinhard Gultom membenarkan terkait kegiatan tersebut. “Iya benar, bahwa hari ini kami telah mendirikan tenda di Pelabuhan Merak. Dimana tenda ini akan kami gunakan untuk tempat istirahat personel pada saat pengamanan Nataru. Karena dalam pengamanan ini kita melakukan 24 jam,” ucapnya. Rabu, (22/12).
Baca juga: Personel Ditpamobvit Polda Banten Lakukan Pengamanan dan Patroli di PT PGN
Baca juga: Jamin Keamanan PT KDL, Ditpamobvit Polda Banten Lakukan Patroli di Seluruh Area Perusahaan
Gultom menjelaskan bahwa Ditpolairud Polda Banten saat ini siap melakukan Ops Lilin Maung 2021. “Kita siap melakukan kegiatan pengamanan ini, seluruh personel sudah kita siapkan baik secara fisik maupun perlengkapan dinas,” imbuhnya.
Terakhir, Gultom berharap kegiatan Ops Lilin Maung 2021 ini dapat berjalan dengan lancar serta kondusif.
Berita selanjutnya baca juga: Tingkatkan Peran Bhabinkamtimas Dalam Penanggulangan Covid-19, Ditbinmas Polda Banten Gelar Bintek
Dapatkan update artikel berita pilihan setiap hari dari Jurnallbhlpkpkn.com. “Jika Anda berminat bergabung untuk menjadi anggota di LBH LP KPK’N “, Caranya mudah Anda bisa langsung ke Nomor WhatsApp +62 821-1243-6478
Sumber: HMS
(Red).