BST Di Desa Rawa Kidang Berjalan Kondusif
Tangerang,jurnallbhlpkpkn.com
Pembagian bantuan sosial tunai (BST) tahap ke 2 (dua) yang di salurkan di SD Negeri Rawa Kidang, Desa Rawa Kidang, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten
Minggu/14/02/2021
Pembagian bantuan sosial tunai tahap ke 2 (dua) yang di kucurkan dari anggaran kemensos sejumlah 979 keluarga penerima manfaat (KPM), Kegiatan pembagian bantuan sosial tunai (BST) tersebut di hadiri Kepala desa (KADES) Rawa Kidang, (BABINSA), (BINAMAS), Sekretaris desa (SEKDES) Serta jajaran desa dari mulai Rw, Rt desa rawa kidang
Edi selaku kasi pemerintahan desa saat di konfirmasi media ini mengatakan,” Kami menghimbau kepada masyarakat agar protokol kesehatan 5M di terapkan seperti :
1. Mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun
2. Memakai masker
3. Menjaga jarak (minimal 2 meter)
4. Mengurangi mobilitas dan interaksi
5. Menghindari kerumunan
Dengan adanya bantuan tahap ke 2 (dua) ini alhamdulillah semoga bisa membantu perekonomian masyarakat,”Ujarnya.
(Ipong)